Selamat pagi, dunia!
Selamat menikmati istirahatmu!
Selamat juga untuk aku yang disini masih terjaga di heningnya malam. Masih kuingat candamu malam tadi, yang kerap kutemui ketika kubersamamu. Kamulah penawar rasa sepiku.
Ku tahu rasa ini tidak pasti. Sejauh ku membacamu, hanya sedikit kutemukan jawaban disana. Tapi ini jelas, asaku masih untukmu. Aku tahu, mungkin memang kamu sudah melabuhkan hatimu kepada dia yang entah siapa aku tak tahu. Tapi, siapapun itu, pantaslah aku bahagia. karena aku tahu, kamu sungguh-sungguh. Kalau benar adanya, biarlah kurelakan harapan ini memuai seiring berjalannya waktu. Toh, aku sudah hafal dengan yang namanya sakit hati.
Atas rasa ini, aku takut untuk memintanya kembali. Tapi aku pun tak punya daya lebih untuk menghentikannya. Maaf kalau aku mengkhianati kita. Maaf kalau aku tidak jujur padamu. Aku kangen rasa rindu ini. Mungkin hanya Tuhan yang tahu seberapa jujur aku atas perasaan ini, karena aku sendiri pun tak pasti. Aku terlalu takut. Takut untuk melangkah. Ah, aku memilih diam. Bahkan seperti aku menutup mata, berharap semua tidak ada apa-apa, dan kau masih disisiku. Nyatanya, aku paham betul. Aku ternyata terlalu takut untuk sakit lagi. Karena cuma kamu penawarku. Lalu, apa jadinya jikalau kamu penawarku, adalah justru penyebab rasa sakitku?
Mungkin ini persepsiku semata. Biarlah intuisi ini memerankan lakonnya dengan baik. Kita tunggu saja waktunya, semua akan terbaca.
0 komentar:
Post a Comment